"Teori bahwa manusia lebih rendah dari pada binatang terinspirasi oleh Ahriman "
Rudolf Steiner, 22 November 1919, Dornach
Rudolf Steiner merupakan pendiri Anthroposophy. Anthroposophy (Anthropos : manusia, Sophia : kebijaksanaan) berarti kesadaran dari satu kemanusiaan. Ia mendefinisikan sebagai sebuah jalan pengetahuan, pemandu spiritual bagi manusia, sebuah filosofi bukan agama. Orang dengan agama apa pun & tanpa menganut agama sekalipun haruslah menggunakan akal mereka agar menjadi manusia sejati.
Anthroposophia pertama kali muncul pada abad ke-16 di Arbatel, diterbitkan tahun 1575 di Basle. Bagi Steiner, anthroposophy dianggap sains yang mempelajari roh & menjadi pelengkap dari dasar sains.
Steiner sangat jenius di berbagai bidang seperti sains, obat-obatan, pertanian, musik, seni arsitektur, spiritual, pendidikan, dan lainnya. Ia memiliki penglihatan apa yang akan terjadi di masa depan, menulis & menguraikan banyak hal.