Saturday, June 17, 2023

Hayat Al Kubra

 

Beberapa ulama mengatakan, dahulu ular memiliki 4 kaki dan termasuk tunggangan yang paling indah di surga. Saat itu ular diizinkan untuk bebas keluar masuk surga sampai suatu hari ia terbujuk oleh iblis. Iblis mengajak ular bekerja sama untuk membawanya masuk ke surga tanpa sepengetahuan malaikat penjaga. 

Ia membujuk ular agar mau memasukkan dirinya kedalam mulut ular agar ia bisa bertemu Adam. Ular pun bersedia untuk menolong iblis dan berhasil membawa iblis ke surga. Setelah tiba di surga iblis membujuk Adam untuk memakan buah keabadian. 

Sesungguhnya iblis telah menawarkan kerja sama pada semua hewan melata agar dapat membawanya ke surga menemui Adam. Namun, semua hewan menolak tawarannya. Awalnya ular berjalan dengan 4 kaki, tetapi karena ia telah membantu iblis maka Tuhan menghukumnya untuk berjalan diatas perutnya.

Dalam sebuah kitab dikisahkan bahwa Allah swt menciptakan seekor ular yang bernama Hayat al kubra. Ular tersebut sangat panjang hingga ia mampu mengelilingi arsy sebanyak 3 lilitan tubuhnya. Kepalanya terbuat dari mutiara, tubuhnya dari emas merah, dan kedua matanya terbuat dari yakut. Jika ia membentangkan ekornya, maka arsy hingga tujuh lapis bumi beserta dasarnya akan tertutup oleh ekornya. Pada setiap bulu sayapnya terdapat seorang malaikat bertasbih memuji kebesaran Allah swt, maka tidak seorang pun mengetahui besarnya ular ini hanya Allah swt yang mengetahuinya. 

Pada perjalanan Isra' Mi'raj Allah swt berfirman kepada Nabi Muhammad saw : "Hai kekasihku, maukah engkau melihat surga akan tempatmu dan tempat segala umatmu dan segala tempat nabi dan wali sekalian."

Nabi Muhammad saw menjawab, "Baiklah Tuhanku yang Maha Mulia."

Maka Allah swt memerintahkan malaikat Muqorrobin untuk membawa Nabi Muhammad saw besertanya,

"Bawa olehmu kepada Israfil dan Jibril."

Maka Nabi Allah pun turun dari atas arsy & melihat seekor ular yang memiliki 1000 kepala mengelilingi arsy Allah swt. Setiap 1000 kepala ular tersebut terdapat 1000 wajah. Setiap 1000 mulut terdapat 1000 lidah yang melantunkan pujian kepada Allah swt. 1000 lingkaran Arsy Allah swt dibawahnya terjuntai kepala ular tersebut.  

"Sesungguhnya Allah swt mencintai sang pemberani, yaitu yang berani membunuh hayat (ular) & tidak ada hayat (ular) yang lebih mengerikan dari hawa nafsumu;

taklukkanlah & selamatkan dirimu dari racunnya yaitu akidah yang batil, pendapat yang kotor, & pengaruh-pengaruhnya."

Nabi Muhammad saw

No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah mengunjungi blog saya.
Silahkan tinggalkan komentar anda yang berhubungan dengan artikel.
No sara / pornografi.

Dabo Singkep

Welcome To Dabo Singkep Island

Sudah pernahkah kamu   mendengar sebuah pulau   bernama Dabo Singkep? Bagi yang sudah mendengarnya, mereka akan tahu dimana letak pu...